Gisting Hijau Lagi! PILI bersama Gojek dan Jejakin Tanam 21.589 Pohon untuk Lindungi Alam & Warga dari Bencana

Gisting, 20 Februari 2025 – Sebuah langkah besar menuju lingkungan yang lebih hijau telah berhasil dilakukan di Kecamatan Gisting, Kabupaten Tanggamus, Lampung. Sebanyak 21.589 pohon MPTS (Multi-Purpose Tree Species) telah ditanam dalam program rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS) Semaka dan mitigasi bencana longsor. Kegiatan ini dilaksanakan melalui kemitraan antara Yayasan PILI Green Network, Gojek, Jejakin, dan 5 KTH (Kelompok Tani Hutan) di Kecamatan Gisting, yaitu KTH Alas Rindang, KTH Lemah Abang, KTH Leren Terjun, KTH Wira Karya Sejahtera, KTH Wana Sejahtera.

Kecamatan Gisting merupakan wilayah penyangga Taman Nasional Bukit Barisan Selatan serta kawasan hutan register 30 dan 28. Dengan topografi yang memiliki ketinggian antara 600 – 1.100 meter di atas permukaan laut, serta curah hujan yang tinggi, kawasan ini tergolong rawan bencana tanah longsor dan banjir. Pada Mei 2023, banjir bandang dan longsor yang terjadi di daerah ini menyebabkan terputusnya akses antar kabupaten dan merugikan sektor pertanian masyarakat.

Dalam kegiatan ini, masyarakat yang tergabung dalam 5 KTH di Gisting menanam berbagai jenis pohon MPTS yang tidak hanya berfungsi sebagai naungan bagi kopi, tapi juga berpotensi meningkatkan pendapatan mereka. Tanaman buah yang dipilih meliputi pala, alpukat, durian, dan petai, karena dinilai cocok dengan kondisi topografi areal HKm (Hutan Kemasyarakatan) dan memiliki nilai ekonomi tinggi bagi masyarakat.

Peserta penanaman memegang bibit yang akan ditanam

Dalam sambutannya, Direktur Yayasan PILI, Iwan Setiawan, menyampaikan, “PILI merupakan lembaga swadaya masyarakat yang fokus pada pelestarian alam. DAS Semaka ini sangat luar biasa karena dapat menjadi sumber air bagi Kabupaten Pringsewu dan Tanggamus. Penanaman pohon menjadi solusi untuk memulihkan lingkungan akibat deforestasi, urbanisasi, dan industrialisasi. Pohon berperan dalam menyerap CO₂, menghasilkan O₂, meningkatkan kualitas udara, serta mengurangi pemanasan global. Selain itu, penanaman pohon juga berkontribusi pada pelestarian keanekaragaman hayati. Penanaman 21.589 pohon ini terlaksana berkat kerja sama berbagai pihak, terutama Gapoktan Wirakarya Sejahtera, KPH Pematang Neba, Jejakin, dan PILI.”

Selain manfaat ekologis dan ekonomi, program ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kelestarian lingkungan. Dengan semakin banyaknya masyarakat yang terlibat dalam rehabilitasi lahan, diharapkan kawasan ini menjadi lebih lestari dan mampu mendukung kesejahteraan jangka panjang. Proses penanaman ini juga menjadi bagian dari inisiatif penghijauan yang mendukung target nasional dalam mengurangi emisi karbon serta mitigasi dampak perubahan iklim.

“Ini adalah langkah nyata untuk masa depan Gisting yang lebih hijau dan lebih aman. Kami berharap dengan penanaman pohon ini, risiko longsor bisa berkurang dan masyarakat bisa mendapatkan manfaat ekonomi dari hasil panen pohon-pohon ini di masa depan,” ujar ketua Gapoktan Wana Sejahtera.

Program ini juga memberikan pelatihan kepada petani lokal mengenai teknik agroforestri yang lebih berkelanjutan. Diharapkan dengan adanya pendampingan dan edukasi ini, masyarakat dapat mengoptimalkan lahan mereka tanpa mengorbankan fungsi ekologisnya. Selain itu, keberlanjutan program ini akan terus dipantau melalui kolaborasi dengan pemangku kepentingan lainnya.

Dengan keberhasilan kegiatan penanaman ini, Yayasan PILI, Gojek, dan Jejakin berkomitmen untuk terus mendukung inisiatif serupa di masa mendatang. Langkah ini merupakan bagian dari visi jangka panjang dalam menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pendekatan berbasis keberlanjutan.

 

Narahubung : siti suprehatin (0857 6960 1995)
Email : s.suprehatin22@gmail.com
www.pili.or.id
Jl. Tumenggung Wiradiredja no 216 Kel Cimahpar, Bogor utara, Kota Bogor, Jawa Barat

Scroll to Top